Welcome to my blog, hope you enjoy reading :)
RSS

Jumat, 25 Februari 2011

SEJARAH BAHASA GAUL

Bahasa gaul : adalah ragam bahasa Indonesia nonstandar yang lazim digunakan di Jakarta pada tahun 1980-an hingga saat ini menggantikan bahasa prokem yang lebih lazim dipakai pada tahun-tahun sebelumnya. Ragam ini semula diperkenalkan oleh generasi muda yang mengambilnya dari kelompok waria dan masyarakat terpinggir lain. Sintaksis dan morfologi ragam ini memanfaatkan sintaksis dan morfologi bahasa Indonesia dan dialek Betawi.
Berikut ini adalah contoh- contoh bahasa gaul beserta sejarahnya :
Nee-yee
Ucapan ini terkenal di tahun 1980-an, kalau tidak salah tepatnya November 1985 pertama kali di
ucapkan oleh pelawak Diran, kemudian dijadikan bahan lelucon oleh Euis Darliah...

Memble-tapi-kece
Ini adalah ciptaan khas Jaja Mihardja, di tahun 1986 kemudian di mainkan dalam Film Memble tapi Kece yang diperankan oleh Jaja Mihardja sendiri dan Dorce Gamalama.

Booo
Ini ucapan populer di pertengahan awal 90-an, pertama dipoplerkan oleh grup GSP, kalau nggak salah Hennyta Tarigan dan Rina Gunawan yang pertama kali mengucapkan, kemudian kata-kata ini pernah di ucapkan dalam lenong rumpi, tapi kata-kata ini populer dalam lingkungan pergaulan di kalangan artis, Titi DJ-lah orang benar-benar mempopulerkan ucapan ini.

Nek
Setelah kata-kata Boo... tak lama kemudian muncul kata-kata Nek... bagi generasi yang SMA-nya di pertengahan 90-an pasti mengalami bagaimana populernya kata-kata ini, Ucapan Nek...pertama kali di ucapkan oleh Budi Hartadi seorang remaja di kawasan kebayoran yang tinggal sama neneknya, makanya dia sering ngucapin Nek... kebetulan dia latah jadinya setiap ngomong dia ngucapin Nek...Nek...eh lo mau ke menong, Nek itu contohnya si Budi kalo ngomong ke temennya, si Budi ini seneng gaul di wilayah Tjokro, Menteng ...nah kebetulan ada banci menteng yang denger, kemudian si Banci itu ngikutin kata-kata si Budi, so... banyak Banci ngomong gaya Budi, jadi banyak orang mengira kata-kata ini di populerkan oleh para Banci.

Jayus
Di akhir dekade 90-an dan di awal abad 21, ucapan Jayus sangat populer, kata ini artinya lawakan
yang nggak lucu, garing atawa tingkah laku yang mau ngelucu tapi nggak lucu orang yang
mengucapkan ini adalah kelompok anak SMU yang bergaul di kitaran Kemang, konon ada seseorang bernama Herman Setiabudhi, dia dipanggil temen-temennya Jayus, soalnya Bapaknya bernama Jayus Kelana seorang pelukis di kawasan Blok M. Si Herman alias Jayus ini kalau ngelawak nggak pernah lucu, temannya yang bernama Sonny Hassan alias Oni Acan sering ngomentarin tiap lawakan yang nggak lucu dengan celetukan Jayus, ucapan Oni Acan inilah yang kemudian diikuti tongkrongannya di daerah Sajam Kemang lalu kemudian merambat populer di lingkungan PL, dan anak-anak SMU sekitar Melawai. Puncaknya pas ada acara PL Fair2000 kata-kata Jayus ini banyak di ucapkan.

Jaim
Ucapan Jaim ini di populerkan oleh Bapak Drs. Sutoko Purwosasmito, seorang pejabat di sebuah departemen, yang selalu mengucapkan kepada anak buahnya untuk menjaga tingkah laku, pada suatu hari Pak Pur, begitu ia sering dipanggil, berpidato di hadapan anak buahnya untuk Jaim, inilah kutipan kata-katanya saudara-saudara sebagai pegawai negeri kita harus Jaim, apa itu Jaim Jaim itu yah...Jaga Imej itulah awal kata- kata Jaim itu populer, kemudian seorang anak buah Pak Pur, Bapak Dharmawan Sutanto, yang punya anak bernama Santi Indraswara, pernah
memarahi Santi untuk gak terlalu ngumbar ama temen-temen cowoknya San...kamu kalo jadi cewek harus Jaim..!!!! Santi bengong dengan muka begonya dia nanya Pa...Jaim itu apa seh..? Pak Dhar langsung keluar kamar Santi sembari ngomong Jaim itu Jaga Imej... Santi yang masih bengong cuman ngucapin ooooh. Nah hari seninnya Santi pas upacara bendera dia ditugaskan jadi pembaca UUD 1945, diakhir kata dia gak sengaja ngucapin Jaim doooong........ Kepala Sekolahnya langsung noleh ke Santi dan nanya ke Santi apa tuh Jaim Santi dengan santai jawab Jaga Imej...Pak eh Kepala Sekolah dengan muka bego juga cuman ngucapin Ooohh..

Gitu-Loooooooooohhh........(GL)
Kata GL pertama kali diucapin oleh Gina Natasha seorang remaja SMP di kawasan Kebayoran, Gina ini punya kakak bernama Ronny Baskara seorang pekerja event organizer, nah si Ronny ini punya temen kantor bernama Siska Utami, pada suatu saat Siska bertandang ke rumah Ronny, pas dia ketemu si Gina, Siska nanya Kakakmu mana si Gina ngejawab di kamar, Gitu Loooohhh.. terus pas di tanya lagi Eh Gina kelas berapa sekarang si Gina ngejawab Kelas dua SMP Gitu looohhh.. Yah namanya tamu, Siska trus nanya Gina, kalau yang benerin genteng bocor siapa seh? Gina ngejawab Siapa aja ..Gitu Looohhh sampai sebelas pertanyaan selanjutnya si Gina ngejawb dengan kata-kata Gitu Looohh... Esoknya si Siska di kantor ikut-ikutan latah dia ngucapin kata Gitu Loooohhh...di tiap akhir kalo dia ngomong.

Begicu……
Kata ini diucapkan pertama kali seorang anak kecil yang kira kira berumur tiga tahun ketika ibunya mulai mengajarinya bahasa inggris. Kalau nggak salah nama anak itu Saipuddin, tinggal di kalianget madura.Waktu itu penulis sedang berada disana dan langsung mengingat istilah itu. Yang banyak mempopulerkan kata ini seapa lagi kalau bukan tante Titi DJ.
Bokap-nyokap………..
Kata kata ini mulai popular ketika Roy Marten main di film Ali topan anak jalanan (?) ali topan sering banget ngucapin kata kata ini “mungpung nyokap ame bokap lagi keluar kota…” terus di film film berikutnya khususnya yang bertema remaja kata ini semakin poluler termasuk film film nya Rano Karno.
ENDANG……….
Pertama kali kata ini di ucapkan oleh Emaknya endang, wong emaknya yang ngelahirin n emaknya juga yg kasih nama ENDANGGGGGGGG
Ok-Jack_Ok-Coy
Pertama kali di ucapin ama dua sahabat karib Jacky dan Coyrudin … Pada suatu hari mereka akan pisahan di gang pisangan daerah manggarai nah loh kebetulan waktu itu Titi DJ lagi lewat enggak tau ngapain dia ngedenger pembicaraan ini “…. Oke jack “….. lalu dijawab ” ….Oke Coy ” …….
Haree-Genee
Diucapkan kali pertama oleh iklan fren ship Samsung, Haree Genee masih baca email, makanya kerja dongg, serius amat!!! hehehehehhee Ntar Titi DJ lewat populer lagi deh.
YOIIII…
Pertama kali dipopulerkan oleh Slamet Hartadi di Banyumas setelah pada suatu sore dia berbincang-bincang dengan Cak Hasan asal madura. Setiap ucapan Mas Slamet, Cak Hasan selalu mengiyakannya dengan menggatakan ” YO I Yoooo…..”. Ucapan ini kemudian didengar oleh Indra Lesmana yang kemudian menyampaikannya kepada Titi DJ… selanjutnya… Kalian tau sendiri laahh…!!!
Sumber : ( Lembaga Penelitian Bahasa Departemen Pendidikan Nasional )

Kamis, 17 Februari 2011

KASIH SAYANG SEORANG IBU

KASIH SAYANG SEORANG IBU

Saya pernah mendengar cerita dari salah satu stasiun radio berkisah tentang cinta dan kasih sayang seorang ibu terhadap anaknya. Konon pada jaman dahulu di Negara jepang ada sebuah tradisi yang sangat menyedihkan yaitu kebiasaan seorang anak untuk membuang orangtuanya yang bila sudah tua, sakit dan tidak berdaya jauh ke dalam hutan. Tradisi ini bertujuan untuk agar keluarga tidak disusahkan dengan sakitnya orang tua mereka.
Suatu hari seorang anak lelaki akan membuang ibunya yang sudah sakit – sakitan dan tidak dapat berjalan lagi jauh ke dalam hutan. Anak itu menggendong ibunya jalan masuk ke dalam hutan, tapi tanpa sepengetahuan anaknya sang ibu mematahkan ranting pohon sepanjang jalan dan di buang sepanjang jalan yang mereka lalui sampai tiba di dalam hutan. Sang anak mengucapkan kata perpisahan pada ibunya dengan kesedihan tapi dengan tegar sang ibu hanya berkata bahwa dia sangat mencintai anaknya dari kecil dia merawat dengan sepenuh hati sampai saat ini tanpa mengharapkan apapun. Sang ibu pun berkata bahwa dia telah mematahkan ranting pohon dan menjatuhkannya di sepanjang jalan yang mereka lalui agar saat pulang anaknya tidak tersesat. Anak itu pun menangis mendengar apa yang ibunya katakana bahwa sang ibu masih memikirkan keselamatannya walaupun ia telah membuang ibunya ke dalam hutan. Hati anak itupun luluh dan segera menggendong ibunya pulang kembali ke rumah dan merawatnya dengan sepenuh hati sampai akhirnya ibunya wafat.
Cerita ini dapat menyadarkan kita bahwa apapun yang kita lakukan, dan sesering mungkin kita menyakiti hati orang tua tapi cinta dan kasih sayang orang tua kita tidak akan pernah pudar. Orang tua akan selalu melakukan dan memberikan semua yang terbaik bagi anaknya dengan caranya sendiri. Semoga cerita ini bisa membuat kita semakin mencintai dan menghormati orang tua kita sepaerti apa yang telah mereka lakukan dan berikan kepada kita.

RUMAH SEHAT

RUMAH SEHAT

Berapa lama pun kita beraktivitas di luar rumah pasti akhirnya kita ingin cepat pulang ke rumah. Rumah memang tempat berlindung penghuninya dari hujan, sengatan sinar matahari, suhu udara yang dingin, dan sebagai tempat beristirahat untuk tempat melepaskan penat dari kegiatan di luar juga tempat berkumpul bersama keluarga.
Rumah sehat memiliki peranan yang sangat penting untuk kesehatan penghuninya. Tidak perlu rumah yang besar dan luas atau rumah yang mewah dengan semua atribut didalamnya. Rumah sehat harus memiliki fungsi ruang untuk membersihkan badan, mencuci, dan WC. Kamar mandi yang selalu dijaga kebersihannya bukan hanya dipakai saja. Dapur yang sehat dan steril dan WC yang memiliki sanitasi yang baik.
Setiap ruangan dan juga termasuk kamar tidur juga harus memiliki ventilasi yang cukup untuk sirkulasi pergantian udara agar udara yang sesak didalam ruangan bisa berganti dengan udara sejuk di pagi hari dari luar rumah. Hal yang terpenting lainnya, rumah sehat tidak menggunakan bahan bangunan yang berbahaya dan terbuat dari material yang kokoh dan dapat melindungi penghuni daari gempa dan keruntuhan.
Rumah sehat bisa dimilki setiap orang, rumah sederhana ataupun mewah yang terpenting kita sebagai penghuninya bisa menjaga kebersihan dan keindahan rumah itu agar kenyamanan dapat tercipta.

FENOMENA ALAM

FENOMENA ALAM

Banyak bencana alam yang terjadi di Indonesia. Banyak juga disertai munculnya tanda-tanda atau hal – hal yang aneh dan ajaib bahkan disertai dan disangkutpautkan dengan hal – hal yang bersifat mistis atau gaib. Tanggal 16 Februari saya melihat salah satu acara di tv swasta yangmembahas hal ini. Masih teringat kejadian erupsi gunung merapi yang terjadi tanggal 5 November 2010 lalu. Banyak material berupa pasir dan batu – batu yang dimuntahkan gunung merapi. Bahkan pada waktu awan panas muncul di atas puncak gunung merapi, terlihat gumpalan yang menyerupai bentuk tokoh pewayangan ‘petruk’ yang membuat geger masyarakat.
Kemudian kejadian belum lama ini adalah munculnya batu dari muntahan gunung merapi yang berbentuk wajah manusia, ukuran batu itupun lumayan besar. Banyak sekali masyarakat yang berdatangan karena penasaran ingin melihat langsung. Selain itu ada pula bukti lain, seorang warga ada yang mengambil gambar dengan kamera handphone disekitar tempat yang baru saja terkena dampak banjir lahar dingin mendapat hasil berupa adanya jembatan ‘gaib’. Mengapa disebut gaib? Karena pada waktu di foto untuk kedua kalinya ternyata jembatan itu tak Nampak. Jembatan itu terlihat menyerupai badan naga yang sangat panjang dan melengkung membentuk layaknya jembatan. Entah benar aatau tidak tapi banyak masyarakat yang percaya dan mengkaitkan dengan hal mistis.
Memang tidak ada yang tahu semua maksud fenomena alam ini, masyarakat Indonesia memang maasih banyak yang berpegang pada hal – hal yang bersifat mistis atau tradisi. Tapi seiring perkembangan jaman banyak juga yang berfikir secara logika dan berdasar pada ilmu pengetahuan. Apapun itu ialah hak pribadi untuk menilai dari segi mana, yang terpenting kita semua harus yakin ini semua terjadi atas kehendak dan seizing Tuhan Yang Maha Esa, yang memberi peringatan kepada manusia untuk lebih peduli kepada alam dan jangan lupa kepada-Nya pencipta alam semesta ini.

KERUKUNAN MULAI GOYAH

KERUKUNAN MULAI GOYAH

Memang Indonesia sangat beragaman, budayanya, suku, dan perbedaan agama. Semua hidup dalam satu dunia dalam satu Negara, tapi tak seindah yang diharapkan tentunya. Banyak perbedaan memang indah tapi itu juga bisa membuat kekacauan jika tidak adanya toleransi. Toleransi sikap saling menghargai dan menghormati khususnya dalam keyakinan masing-masing. Sikap yang selalu didengungkan untuk menjaga kerukunan agar perpecahan tidak terjadi.
Tapi faktanya kepercayaan untuk toleransi itu mulai goyah, orang mulai gampang terprovokasi. Ada sedikit kesalahpahaman mungkin karena komunikasi yang kurang akan menyulut kemarahan besar di salah satu pihak. Sudah terjadi perbedaan dan itu merupakan pilihan masing-masing jadi kenapa harus diributkan? Ada yang berkulit hitam ada juga yang putih, ada yang suka warna hitam ada juga yang suka warna putih itu merupakan takdir dan pilihan.
Mungkin ada keinginan untuk menjadi yang paling lebih dalam segala hal,tapi apa gunanya toh nanti saat dunia ini ditakdirkan untuk hancur, kita kan hancur semua dan bersama tidak berdasarkan perbedaan keyakinan, warna kulit atau lainnya. Karena di mata tuhan kita semua sama, ciptaannya yang akan kembali pada-Nya. Tapi tidak semua orang beranggapan seperti ini, masih ada yang menilai perbedaan itu. Andai semua orang menjunjung tinggi Toleransi tentunya semua akan lebih baik. Hidup damai saling mengasihi walaupun di tengah kesusahan negeri ini.

PARIWISATA INDONESIA

PARIWISATA INDONESIA

Indonesia ini kaya. Kaya akan keindahan alam dan berlimpah pula keragaman budayanya. Kekayaan itu adalah sebuah anugerah, yang sayang apabila tidak dimanfaatkan semaksimal mungkin. Kita punya keindahan pantai, bukit dan gunung yang berhawa sejuk. Keragaman budaya yang tak kalah banyaknya, di tambah lagi keragaman kuliner khas racikan daerahnya.
Di tahun ini pariwisata Indonesia menghadapi banyak tantangan. Sejumlah bencana melanda negeri kita, yang berakibat tidak sedikit tempat wisata yang rusak. Faktor keamanan di negeri ini juga ikut mempengaruhi. Ini merupakan tantangan yang harus dilalui dan diselesaikan dengan baik agar tidak terulang atau semakin bertambah di tiap tahun. Semua masyarakat juga peranan penting dari pemerintah sangat berdampak, masyarakat ikut menjaga dan melestarikan alam dan pemerintah lebih konsen dalam penataan.
New7Wonder yang sedang santer saat ini memang memberikan peluang yang menggiurkan bagi pariwisata Indonesia,pulau komodo yang menjadi kandidiat pun mulai makin ramai di perbincangkan public. Tapi alangkah sayang jika harus mengeluarkan dana miliaran rupiah untuk menjadi tuan rumah ajang itu. Belum tentu jika sudah menjadi bagian dari tujuh keajaiban dunia akan ada jaminan pariwisata Indonesia akan naik daun . Jika memang pariwisata Indonesia itu dasarnya indah, kaya, terpelihara dan terjaga pasti akan menarik minat wisatawan asing tanpa harus membuang uang rakyat yang kian tercekik bukan?.

Jumat, 11 Februari 2011

IMPLEMENTASI JARKOM

Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung dalam satu kesatuan. Informasi dan data bergerak melalui kabel-kabel atau tanpa kabel sehingga memungkinkan pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama-sama menggunakan hardware/software yang terhubung dengan jaringan. Setiap komputer, printer atau periferal yang terhubung dengan jaringan disebut node. Sebuah jaringan komputer dapat memiliki dua, puluhan, ribuan atau bahkan jutaan node.
Teknologi jaringan komputer sangat diperlukan agar pertukaran informasi dapat dilakukan secara tepat sehingga suatu perusahaan dapat meminimalisir kerugian dan menjadi terdepan dalam kompetisi dalam dunia usaha. Beberapa contoh implementasi jaringan komputer di berbagai bidang adalah sebagai berikut:

DUNIA BISNIS
Memperluas bisnis ke seluruh wilayah bahkan dunia. Dapat mempersempit jarak sehingga bisnis online misal e-commerce dapat dijangkau dengan luas di dunia maya. Dapat meningkatkan komunikasi antar employees. Meningkatkan banyak perusahaan untuk melakukan kerjasama/ bisnis secara elektronis antar perusahaan. Dapat meningkatkan kegiatan bisnis perusahaan dengan consumers melalui internet, misal toko buku, airlines, perusahaan music dll.

DUNIA MOBILE
Jaringan komputer yang tidak menggunakan kabel disebut juga dengan istilah jaringan wireless yang semakin banyak dimanfaatkan oleh pengguna komputer. User menggunakan jaringan komputer—internet untuk menunjang kegiatan office mereka, jadi memungkinkan untuk melanjutkan pekerjaanya tidak hanya di kantor saja. Dalam hal ini biasanya user menggunakan wireless network. Sebagai “portable office” misalnya user menggunakan alat elektronik seperti HP untuk mengirim dan menerima telepon, faxes, elektronik mail dll. Untuk mempermudah driver taxi saat menerima panggilan dari consumer yaitu dengan menggunakan aplikasi jaringan komputer untuk menentukan dimana consumer berada. Informasi tersebut dapat dilihat di display driver dan akan ada bunyi atau tanda tersendiri sebagai tanda pemberitahuan untuk driver. Menunjang kegiatan militer — jika ada perang di manapun bisa dengan cepat memperoleh informasi dimana letak nya menggunakan wireless.

RUMAH
Pada Jaringan komputer dapat juga diterapkan di rumah Dengan meningkatnya koneksi internet kecepatan tinggi di rumah, jaringan rumah telah menjadi lebih praktis, bermanfaat, dan diinginkan untuk lebih bersifat individu dan keluarga. Artinya setiap orang bisa terkonek internet secara mandiri melalui satu jaringan. Manfaat yang Anda dapat nikmati dari menghubungkan computer
Mengakses informasi, Melakukan komunikasi “person to person” —–> peer to peer communication, Hiburan, E-commerce

PERBANKAN
Segala aktifitas perbankan sekarang menggunakan jaringan komputer untuk mempermudah segala transakasi, seperti pelayanan electronic transaction / e-banking melalui ATM, phone banking dan Internet banking dan lain sebagainya. Itu semua bermanfaat untuk efisiensi waktu, misalnya adalah ATM (Automatic Teller Machine), kita tidak perlu datang ke Bank untuk mengambil uang tetapi hanya dengan ATM kita
dapat mengambil uang yang kita inginkan dimana saja, bukan hanya mengambil uang, membayar telepon, listrik, kartu kredit maupun cicilan kendaraan bermotor pun dapat di lakukan dengan mudah.